Vario-Sonnar T* 16–35mm F2.8 ZA SSM
ZEISS Vario-Sonnar T* 16–35mm F2.8 ZA SSM (SAL1635Z)
Mengambil gambar pemandangan menakjubkan, hiruk-pikuk jalan, atau interior menakjubkan dengan lensa sudut lebar, menampilkan apertur konstan F2.8 cepat untuk performa low-light.
Lensa Full Frame 35MM ini berfungsi dengan kamera α Sony.
Didirikan pada 1846, ZEISS AG adalah legenda dalam bidang optik kamera. Lensa mereka terkenal karena kejernihan, kecerahan, resolusi, dan kontras yang luar biasa.
Alih-alih apertur lensa berbentuk poligon standar, lensa ini memiliki apertur melingkar 7-blade untuk defokus yang lebih alami dan bulat atau ‘bokeh’.
Pemfokusan internal memungkinkan mengurangi jarak pemfokusan minimum dan respons autofokus cepat sementara SSM (Super Sonic wave Motor) internal memastikan operasi hening.
Ingin mengunci fokus di setelan saat ini? Tidak masalah. Tombol tahan fokus yang terletak di laras lensa mudah dijangkau sehingga Anda bisa konsentrasi dalam mengambil gambar.
Spesifikasi & Fitur
- Jarak Fokus Minimum
- 0,28m
- Rasio Perbesaran Maksimum (x)
- 0,24x
- Diameter Filter (mm)
- 77mm
- Berat
- 860g (30,4oz.)
Yang Ada dalam Kotak
Hood lensa (ALC-SH106: bentuk kelopak, tipe bayonet), Tutup depan lensa, Tutup belakang lensa, Case