80 cm (32'')

KLV-32R302E

Rp. 3,249,000

Gambar TV LED KLV-R30E
Gambar TV LED KLV-R30E
Gambar TV LED KLV-R30E
Gambar TV LED KLV-R30E
Gambar TV LED KLV-R30E

Fitur

Clear Resolution Enhancer: detail tanpa gangguan

Mulai dari gambar yang semarak hingga gambar yang jernih - Anda akan menikmati detail dan tekstur yang halus, bahkan dalam area gambar yang datar. Clear Resolution Enhancer menskala gambar resolusi rendah hingga resolusi Full HD tanpa memperkenalkan noise gambar tambahan. Melakukannya dengan mengurangi noise sebelum menskala gambar ke resolusi panel. Gambar jelas dan detail dengan kontras dan kedalaman ditingkatkan.

X-Protection PRO: Dirancang untuk kondisi paling tangguh

X-Protection PRO melindungi TV Anda dalam empat cara. Pertama, karena tidak ada lubang ventilasi, debu berbahaya tidak dapat masuk. Kedua, kapasitor primer menjaga TV tetap stabil, bahkan jika terjadi lonjakan listrik tiba-tiba. Lapisan anti lembap pada komponen perkabelan mencegah hubungan pendek yang disebabkan tingkat kelembapan tinggi. Dan terakhir, dengan pelindung petir, TV Anda terlindung dari sambaran petir hingga 9000V.

Motionflow™ XR menjaga kelancaran setiap aksi  

Nikmati detail halus dan tajam dengan Motionflow™ XR, meskipun untuk rangkaian gambar yang bergerak cepat. Teknologi inovatif ini menciptakan dan menyisipkan bingkai ekstra di antara bingkai-bingkai asli. Motionflow™ XR membandingkan faktor-faktor utama visual pada bingkai berurutan, lalu mengalkulasi sepersekian detik aksi yang terlewat dalam urutan tersebut. Beberapa model juga menyertakan black-frame insertion untuk menghasilkan tampilan bioskop dan bebas blur.

Pemutaran super multi-format USB

Nikmati konten digital favorit Anda dari stik USB. Putar musik, klip video, dan lihat koleksi foto semuanya lewat TV Anda dengan pemutaran USB multi-format super. Mendukung beragam kodek, Anda dapat menikmati fleksibilitas untuk beragam format; cukup colokkan dan Anda siap menikmati semuanya.

Clear Phase untuk frekuensi halus yang seimbang

BRAVIA menggunakan model komputer berkemampuan tinggi untuk menganalisis dan mengimbangi ketidakakuratan dalam respons speaker. Caranya adalah melakukan ‘sampling’ frekuensi speaker dengan presisi lebih tinggi. Informasi ini dikembalikan untuk menghilangkan setiap peak atau dip dalam respons natural speaker – menghasilkan audio natural dengan reproduksi yang halus dan merata di semua frekuensi.

Plug & Play Smartphone

Sekarang Anda dapat menikmati foto, musik, atau video dari smartphone Anda di layar BRAVIA melalui koneksi yang mudah. Cukup sambungkan smartphone Android Anda ke BRAVIA menggunakan kabel USB dan telusuri semua konten media smartphone Anda menggunakan remote TV dan nikmati dalam kualitas gambar dan suara yang lebih baik.

Spesifikasi

Nikmati gambar yang lebih tajam dan bening dengan Clear Resolution Enhancer. TV terlindung dari debu, sambaran petir, dan kelembapan berkat X-Protection PRO, juga siap menghibur Anda dengan fitur Radio FM dan pemutaran USB Multi-format.
  • Tersedia dalam 80 cm (32'')

  • Resolusi WXGA

  • Clear Resolution Enhancer

  • Pemutaran Super Multi-Format USB

  • X-Protection PRO

Desain yang peduli terhadap lingkungan

PELAJARI SELENGKAPNYA TENTANG SONY DAN LINGKUNGAN

Sony berkomitmen untuk tidak hanya menyediakan produk, layanan, dan konten yang memberikan pengalaman seru, tetapi juga bekerja keras untuk mencapai footprint lingkungan nol melalui kegiatan bisnis kami.

Baca selengkapnya

FITUR RAMAH LINGKUNGAN PADA PRODUK INI

  • Dynamic Backlight Control atau kontrol pencahayaan tingkat piksel membantu meningkatkan efisiensi energi dengan menyesuaikan kecerahan layar seiring berubahnya konten gambar

  • Mode Hemat Daya membantu menghemat energi dengan menyesuaikan kecerahan layar

  • Mode Layar Mati membantu menghemat energi dengan mematikan layar gambar tanpa perlu mengubah TV ke mode siaga penuh, sehingga audio masih dapat dinikmati

Ulasan

Kata Pengguna